Kebun Percobaan

Kebun Percobaan

Profil Kebun Percobaan

1

Nama Kepala Kebun Percobaan

Muhammad Yususf N. S.P. M.P

Muhammad Yusuf N, S.P., M.P

2

Nama Teknisi Kebun Percobaan

 Zulfikar S.P 

Zulfikar S.P

3

Deskripsi Kebun Percobaan

 

Kebun Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Malikussaleh (KP FP-UNIMAL), memiliki luas ± 5,5 ha, berlokasi di jalan Cot Tgk Nie gedung dekanat kampus utama Universitas Malikussaleh, Reuluet Aceh Utara. Kebun percobaan ini merupakan salah satu sarana yang dikelola oleh Fakultas Pertanian yang berfungsi melaksanakan dan/atau mengkordinasikan pelayanan berbagai kegiatan ilmiah dalam menunjang kegiatan akademik baik praktikum, penelitian mahasiswa dan dosen, pengabdian masyarakat, pengkajian maupun pengembangan pertanian yang merupakan implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi.

4

Visi

 

Menjadi kebun percobaan sebagai pusat pendidikan, penelitian, pelatihan dan pengabdian kepada masyarakat yang unggul, modern dan produktif sebagai barometer kemajuan ilmu pengetahuan di bidang pertanian dan teknologi budidaya tanaman.

 
5

Misi

  1. Melaksanakan pelayanan proses pembelajaran yang mendukung perkembangan teknologi budidaya tanaman untuk mencetak sarjana pertanian yang tangguh, mandiri dan berwawasan global.

  2. Mengembangkan penelitian, palatihan dan pengabdian masyarakat untuk mendukung dan menumbuhkan ketekunan dan inovasi baru dalam aplikasi teknologi budidaya tanaman serta menciptakan kesadaran teoritis dan reflektif dalam penguasaan bidang ilmu pertanian.

  3. Menjalin kerja sama dengan pemerintah, swasta, kelompok masyarakat dan perguruan tinggi dalam bidang pengembangan komoditi pertanian.

 
6

Kegiatan Kebun Percobaan :

1.      Praktikum mahasiswa

2.      Penelitian mahasiswa dan dosen

3.      Pelatihan

7

Fasilitas Kebun Percobaan :

1.      Gedung kantor yang terintegrasi dengan ruang diskusi, ruang penyimpanan bahan dan alat pertanian

2.      Traktor roda 4

3.      Oven pengering

4.      Mesin potong rumput, parang, cangkul dan garu

5.      Sprayer/hand sprayer

6.      Timbangan/timbangan analitik

7.      Sumur bor, gembor, selang dan bak penampung air sebagai sumber air

8.      Rumah kasa yang dilengkapi dengan alat penyiraman (Sprinkel)

9.      Green house sistem konvensional dan smart (sedang dalam kontruksi)

logo

Gedung Pascasarjana
Universitas Malikussaleh
Jln. Tgk. Chik Ditiro No. 26
Lancang Garam,
PO. BOX 141 Lhokseumawe
Aceh Utara
Aceh

+ (62) 645.41373

+ (62) 645.44450

pmaet@unimal.ac.id

Copyright © Program Studi Magister Agroekoteknologi